|
|
|
|
|
|
| a |
Selamat Datang dan Selamat Belajar Semoga Anda Semua Semakin Cerdas dan Pintar !
Minggu, 09 Desember 2012
Senin, 03 Desember 2012
Jumat, 30 November 2012
Senin, 26 November 2012
Minggu, 25 November 2012
Selasa, 06 November 2012
Komposisi luas bidang gambar
A. Komposisi luas bidang gambar.
Pada luas permukan bidang gambar, kertas, kanvas dan lainnya , untuk menggambar pemandangan dibagi beberapa cara, untuk cara menggambar pemandangan Langit dan Bumi dibagi menjadi 3 bagian dasar, untuk selanjutnya tergantung pengalaman dan selera orang yang bersangkutan yaitu supaya kelihatan lebih indah, ketiga dasar komposisi itu antara lain :
- Luas Langit 1/2 dari luas Bumi ( dibagi sama luasnya )
- Luas Langit 2/3 dari luas Bumi ( Langit lebih luas )
- Luas Langit 1/3 dari luas Bumi ( Bumi lebih luas)
Dibawah ini akan Kita bahas lebih detil tentang komposisi bidang gambar.
- Untuk sama luasnya ; Bumi & Langit, pada pembagian luas bidang gambar ini kita dapat menonjolkan pemandangan yang berada pada permukaan Bumi, contoh pemandaqngan sawah terasering, pemandangan perkampungan dan bisa juga yang kita tonjolkan pemandangan yang menjulang kelangit misalnya gedung, gunung dll ;
- Untuk Langit lebih luas, terfokus hanya pada penonjolan pada benda-benda yang menjulang ke langit, contoh Menara gedung, pohon dll, dengan cara ini pemandangan kelihatan lebih indah.
- Untuk Bumi lebih luas, untuk Bumi yang lebih luas terfokus pada kehidupan yang berada dipermukaan Bumi atau lukisan yang menonjolkan lokasi tertentu dengan hamparan perkampungan atau perkebunan dll.
B. Komposisi obyek pada bidang gambar.
Jika kita melukis atau mengambar maka komposisi keseimbangan ini supaya diperhatikan antara bidang gambar kiri dan kanan harus setimbang, yaitu misalnya lebar bidang gambar kita bagi menjadi dua, hal ini tidak perlu digaris cukup dibayangkan saja yaitu belahan kiri dan kanan. Jika pada belahan kiri kita gambari suatu obyek, maka senelah belahan kanan harus kita beri obyek gambar juga meski besarnya tidak sama akant etapi memberi kesan seimbang.
Jika kita melukis atau mengambar maka komposisi keseimbangan ini supaya diperhatikan antara bidang gambar kiri dan kanan harus setimbang, yaitu misalnya lebar bidang gambar kita bagi menjadi dua, hal ini tidak perlu digaris cukup dibayangkan saja yaitu belahan kiri dan kanan. Jika pada belahan kiri kita gambari suatu obyek, maka senelah belahan kanan harus kita beri obyek gambar juga meski besarnya tidak sama akant etapi memberi kesan seimbang.
Untuk keseimbangan permukaan Bumu dengan Langit Kita juga harus memberi obyek gambar kesetimbangan apa yang pantas digambar dilangit dan apa yang pantas digambar di Bumi. Jangan sampai ada bidang yang kosong Yang akan menimbulkan kesan bidang gambar yang kosong. Dengan tatacara ini bisa menghasilkan Lukisan yang indah meskipun nanti pada
tingkat yang lebih tinggi anda tidak perlu mimikirkan hal ini tapidengan rasa, akan tetapi sangat berguna bagi pemula.
C. Komposisi bidang gambar dan luas obyek.
Untuk yang ketiga ini penulis sajikan ukuran dan posisi kertas, kanvas dll, pada posisi Vertikal atau posisi panjangnya vertical dan posis lebarnya horizontal. Untuk membagi luas bidang dengan obyek lukisan luas 1/3 sebagai background dan luas yang 2/3 merupakan obyek gambar. Dengan cara ini lukisan atau potret lebih indah dan enak jika dipandang, contoh gambar rangkaian bunga, potret diri, dll.
Sabtu, 03 November 2012
Membaca simbol (kode) pada kemasan Cat (tube Cat)
Mengetahui lebih baik dari pada tidak mengetahui, maka bagi anda yang berkecimpung dalam hal melukis, Penghobi atau Pelajar yang belum tahu simbol (kode) yang terdapat pada kemasan Cat atau Tube Cat Aluminium atau Timah pada Artikel kali ini Kita akan membahasnya ; Pada setiap kemasan Cat atau tube, baik Cat pengencer Air maupun Cat pengencer Minyak yang kualitasnya baik terdapat kode-kode (simbol) keterangan mengenai ; karakter Cat, ketahanan terhadap Sinar Cahaya Matahari langsung, Nomor Warna Cat dan Nama Warna Cat, hal ini untuk memudahkan Pelukis merencanakan Lukisan apa dan warna yang bisa dipakai untuk memberi efek-efek sesuai dengan keinginan Pelukis.
Keterangan pada gambar terdapat segiempat sama sisi sebagai gambar kode yang terdapat pada kemasan Cat, gambar sebelah kiri untuk karakter Cat secara berurutan yaitu :
- Gambar no.1 Transparan.
- Gambar no.2 Setengah Transparan.
- Gambar no.3 Setengah Menutup.
- Gambar no.4 Menutup (menutup kuat atau opak).
Bagian karakter Cat ini juga ada pada Software manipulasi photo Opacity
misalnya pada GIMP 2.8.2
Sedangkan gambar disebelah kanan merupakan kode ketahanan terhadap sinar matahari langsung atau ketahanan terhadap terik Cahaya Matahari yaitu :
- + Tidak Tahan Cahaya.
- ++ Kurang Tahan Cahaya.
- +++ Tahan Cahaya.
- ++++ Sangat tahan Cahaya.
Meskipun Cat yang berkualitas jika terkena Sinar Matahari langsung warnanya akan pudar dalam beberapa jam kemudian, maka sebaiknya jika menyimpan Lukisan jangan sampai kena Sinar Matahari langsung karena dapat merobah warna Lukisan menjadi pudar atu kusam dan nuansa Lukisan bisa berobah.
Sebaiknya Pelukis atau Penghobi melukis menghafal pada setiap symbol dan tulisan yang terterah pada kemasan Cat antara lain Nama Cat, Nomor Cat, Karakter Cat dan Ketahanan Cahaya Matahari yang terdapat pada tube Cat, dengan menghapal dan mengetahui karakter Cat ini kita bisa merencanakan lukisan sebaikmungkin supaya tidak mengganti warna atau menutup warna dengan warna lain karena setelah diwarnai tidak cocok dan tidak sesuai dengan nuansa yang diinginkan.
Jika pada kemasan Cat tidak ada kode karakter Cat, Pelajar atau Penghobi dapat melakukan percobaan pada tiap warna, misalnya warna satu digunakan untuk menutup warna yang lain dan berapa kali warna baru dapat ditutup berapa juga ketebalan yang diperlukan untuk menutup warna sebelumnya. Dengan cara ini dapat diketahui dan diambil kesimpulan karakter Catnya yaitu Transparan, setengah trasparan, setengah menutup, menutup kuat. Tiap merek Cat berbeda dan meskipun berbeda tidak menyimpang jauh dari nama Cat dan karakternya.
Pelukis yang sudah berpengalaman karakter Cat ini penting karena untuk memberi efek-efek tertentu karakter Cat itu sangat membantu untuk menghasilkan lukisan yang indah dan menawan. Tanpa mengetahui karakter Cat bisa juga kita menghasilkan Lukisan yang baik, tapi mengetahui karakter Cat jauh bisa memberi banyak pengalaman pada setup lukisan, dengan cara ini dengan banyak praktek bisa meningkatkan kemampuan melukis dengan cepat dan lebih cepat dari pada orang yang tidak mengetahuinya.
Saran Penulis hafalkanlah karakter Cat, Nama Cat, Ketahanan Cahaya dan bila perlu Nomor Catnya juga, nomor Cat ini berguna jika kita membeli Cat eceran. Jika membeli satu paket warna tidak habis bersamaan maka jalan satu-satunya adalah membeli eceran, juga bagi Pelukis yang sudah banyak menggunakan berbagai warna dan merek untuk menghafal nama dan nomor Cat adalah penting hal ini lebih baik jika anda hafal.
Langganan:
Postingan (Atom)